Membuat Quick Access Toolbar sendiri

18/05/2009 10:32

 

Quick Access Toolbar Image

Pada MS Word 2007, ada fitur bernama Quick Access Toolbar. Sesuai namanya, fungsi fitur ini adalah memudahkan mengakses perintah-perintah tertentu yang biasanya sering digunakan namun (mungkin) repot untuk dijangkau. Fitur ini dapat dijumpai di samping tombol office di bagian kiri atas. Secara default, isinya hanya terdiri dari 3 tombol, Save, Undo dan Repeat (Redo). Namun untuk menambahkan atau menguranginya ternyata tidak terlalu sulit-sulit amat.

Untuk mengurangi, cukup klik kanan pada Quick Access Toolbar tepatnya pada tombol yang diinginkan, lalu pilih Remove from Quick Access Toolbar.

Sedangkan untuk menambahkan, tidak kalah mudahnya.

Karena untuk menambahkan biasanya diambil dari tombol lain, maka tentukan tombol yang diinginkan terlebih dahulu. Misal, ingin ditambahkan tombol/cek view ruler yang ada pada ribbon view, maka buka View terlebih dahulu, kemudian klik kanan pada tombol Ruler, pilih Add to Quick Access Toolbar. Maka secara otomatis tombol toolbar mini ini akan bertambah menjadi seperti Gambar 1. Sehingga (berdasarkan contoh ini) kapanpun dapat ditampilkan Ruler,  tanpa harus membuka dan mencari di ribbon View terlebih dahulu.

Quick Access Toolbar Image

Quick Access Toolbar + Ruler

Cara ini dapat diterapkan pada tombol lain yang diinginkan, semudah: klik kanan & Add.

Catatan:

Quick Access Toolbar dapat juga ditambahkan sesuai dengan beberapa tombol yang telah disediakan. Cukup klik kanan pada tombol panah di samping kanannya, kemudian pilih sesuai yang diinginkan. Lihat Gambar 2.

 

Adding button to Quick Access Toolbar

Gambar 2

 

Materi Kuliah

Pencarian dengan StraitMAXMIN (Best CASE)

14/01/2013 18:57

Pencarian dengan BINARY SEARCH

10/01/2013 19:44

Teknik Sorting (Quick Sort)

02/01/2013 15:07

Teknik Sorting (Buble Sort)

12/12/2011 16:27

Teknik Sorting (Selection Sort)

10/12/2011 16:14

Game Logika (pert-2)

27/09/2011 20:04

Game Logika (part-1)

27/09/2011 19:10

Struktur Dasar Algoritma

01/02/2011 10:54

Apakah Algoritma itu...?

01/02/2011 09:21